Hubungan Antara Pengetahuan dan Sikap dengan Perilaku Konsumsi Makanan Jajanan di SDN Cirendeu 03 Tangerang Selatan Tahun 2018

http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/16472/

Hubungan Antara Pengetahuan dan Sikap dengan Perilaku Konsumsi Makanan Jajanan di SDN Cirendeu 03 Tangerang Selatan Tahun 2018

Agustin, Laily Fajriutami

Keamanan pangan merupakan aspek yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Kurangnya perhatian terhadap hal ini, sering mengakibatkan terjadinya dampak berupa penurunan kesehatan konsumennya. Perilaku pemilihan makanan dipengaruhi oleh pengetahuan gizi, sikap, serta perilaku yang terkait. Apabila pengetahuan, sikap, dan perilaku masing kurang memadai, maka pemilihan makanan jajanan menjadi kurang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap dengan perilaku mengkonsumsi jajanan sehat di SDN Cirendeu 03 Tangerang Selatan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa-siswi kelas 4,5,dan 6 di SDN Cirendeu 03 Tangerang Selatan dengan besar sampel yang diambil adalah seluruhnya yang berjumlah 120 responden. Penelitian ini menggunakan jenis data primer dan sekunder. Cara pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh dengan variabel yang diteliti yaitu pengetahuan siswa tentang jajanan sehat, sikap siswa mengenai perilaku mengkosumsi jajanan sehat serta perilaku siswa mengkonsumsi jajanan sehat.

http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/16472/1/FIKES_KESMAS_1405015083_LAILY%20FAJRIUTAMI%20AGUSTIN.pdf

Unduh!

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *